Kita harus makan agar dapat melakukan banyak pekerjaan. Di dalam makanan yang kita makan itu terdapat energi. Tidak hanya berjalan, mengangkat barang, berbicara, menulis, dan berbagai pekerjaan lainnya, energi juga dibutuhkan oleh organ-organ tubuh kita seperti jantung, paru-paru, dan lambung untuk bekerja. Dengan demikian kesimpulannya kita membutuhkan energi untuk hidup.
Para ahli mengartikan energi sebagai kemampuan untuk melakukan kerja atau menghasilkan perubahan. Tidak hanya makhluk hidup yang mmiliki energi, semua benda di alam juga memiliki energi dan bentuknya bermacam-macam. Misalnya angin yang bertiup atau mobil yang melaju memiliki energi gerak (disebut energi kinetik).
Energi yang tersimpan dan dapat digunakan di waktu kemudian disebut energi potensial. Semua benda pada dasarnya memiliki energi potensial dalam jumlah tertentu. Ketika benda melepaskan energi yang tersimpan tersebut maka energi akan berubah menjadi bentuk energi lain. Misalnya energi potensial yang tersimpan pada gelas yang berada di atas meja, jika gelas tersenggol dan bergerak jatuh maka ada sebagian energinya yang berubah menjadi energi gerak (kinetik).
Perubahan bentuk energi tidak hanya dari energi potensial menjadi energi gerak tapi bisa bermacam-macam. Makanan yang kita makan mengandung energi kimia yang akan berubah menjadi energi panas (panas tubuh) dan energi gerak (gerak otot) setelah mengalami proses pencernaan. Contoh perubahan lain adalah energi listrik pada baterai yang berubah menjadi energi gerak pada mainan.
Menurut para ahli energi di alam ini tidak bisa musnah atau diciptakan, yang bisa adalah berubah bentuk seperti pada beberapa contoh di atas. Prinsip tersebut dinamakan hukum kekekalan energi.
Betapa pentingnya sumber energi bagi kehidupan manusia, baik dalam bentuk makanan, sumber listrik dan bahan bakar, membuat manusia selalu berusaha untuk memperoleh sumber-sumber energi tersebut. Dengan perkembangan ilmu pengetahuan manusia berusaha agar dapat menyimpan dan memanfaatkan berbagai sumber energi yang sebelumnya tidak bisa dimanfaatkan. Salah satu sumber energi baru yang bisa dimanfaarkan manusia adalah angin, aliran air, panas bumi dan nuklir. Sumber-sumber makanan baru juga senantiasa dicari dan dikembangkan.
Referensi:
http://www.factmonster.com
Gambar:
https://upload.wikimedia.org
No comments:
Post a Comment